Sunday, June 22, 2014

Cerdas (2010)

Cerdas..

apa sih cerdas itu? seperti apa cerdas itu? seperti apa orang cerdas itu? saya? anda? dia? mereka? para penemu? para dokter? para filsuf?

semua orang bisa dikatakan cerdas. kenapa? cerdas=cantik=tampan=relatif. artinya, kacamata setiap orang itu berbeda-beda sehingga untuk mengukur tingkat kecerdasan seseorang terdapat berbagai versi.

ada yang mengatakan bahwa tingkat kecerdasan seseorang dilihat dari IP (Indeks Prestasi), nilai rapor, atau segala macam standar nilai yang ada, tapi ada juga yang melihat tingkat kecerdasan seseorang dari kecakapan komunikasi, retorikan yang digunakan, atau bahkan jumlah buku yang dibaca.

kenapa hanya sebatas itu?
bukankah kecerdasan seseorang bukan hanya sebatas kecerdasan akademik dan linguistik semata??
seseorang dapat dikatakan cerdas jika dia bisa menyeimbangkan antara kecerdasan akademik dan kecerdasan linguistik. hal ini terkait dengan kehidupan organisasi yang kita jalani.

adalah hal yang aneh jikalau seseorang yang bagus dalam organisasi, cakap retorika, handal dalam mempengaruhi orang lain, ternyata memiliki academic record yang jauh dari kata memuaskan. begitu pun sebaliknya. seseorang yang memiliki kecerdasan akademik yang tinggi, IP 4,0 misalnya, mampu menciptakan teori baru, ternyata tidak mampu berkomunikasi dnegan orang banyak. muncul pertanyaan di benak saya, untuk apa seseorang mempelajari suatu pelajaran dengan sangat amat serius jikalau dia tidak dapat mengaktualisasikannya dalam kehidupan?

oleh karena itu, kecerdasan itu relatif, tergantung dari sudut mana kita menilai.

pada dasarnya, semua orang di dunia ini cerdas, dengan tingkat kecerdasan yang berbeda-beda.

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home